BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Asuhan keperawatan merupakan titik sentral dalam pelayanan keperawatan, oleh karena itu manajemen asuhan keperawatan yang benar akan meningkatkan mutu pelayanan asuhan keperawatan.
Tujuan asuhan keperawatan adalah untuk memandirikan pasien sehingga dapat berfungsi secara optimal. Untuk mencapai kondisi tersebut diperlukan manajemen asuhan keperawatan yang profesional, dan salah satu faktor yang menentukan dalam manajemen tersebut adalah bagaimana asuhan keperawatan diberikan oleh perawat melalui berbagai pendekatan model asuhan keperawatan yang diberikan.
Penetapan dan keberhasilan model pemberian asuhan keperawatan yang digunakan di suatu rumah sakit sangat dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya adalah bagaimana pemahaman perawat tentang model-model asuhan keperawatan tersebut.
Dalam makalah ini akan dijelaskan model dalam asuhan keperawatan yaitu Sistem Pemberian Pelayanan Keperawatan Profesional (SP2KP).
1.2. Tujuan Penulisan
Makalah ini dibuat bertujuan untuk menambah pengetahuan dan wawasan penulis pada khususnya dan bermanfaat bagi pembaca pada umumnya tentang model-model pemberian asuhan keperawtan serta sebagai tugas mata kuliah Manajemen Keperawatan.
BAB II
PEMBAHASAN
2.1. Konsep Dasar Praktik Keperawatan Profesional
2.1.1. Pengertian Keperawatan dan Praktik Keperawatan
Para pakar keperawatan mendefinisikan keperawatan dalam berbagai cara. Beberapa diantaranya mengemukakan di bawah ini :
1. Florence Nigthingale (1859) :
Keperawatan dilihat sebagai tindakan non kuratif yaitu membuat klien dalam kondisi klien terbaik...